Diskon besar di banyak kategori produk.
0 items in your shopping cart
No products in the cart.

7 Bahan Utama Harus ada pada Produk untuk Kulit Sensitif

Klinik Kecantikan Wajah – Ruam dan terasa gatal serta perih setelah menggunakan produk kecantikan tertentu merupakan salah satu tanda-tanda kulit sensitif. Cara terbaik tentunya dengan menggunakan produk untuk kulit sensitif. Dengan kata lain, pemilik kulit sensitif disarankan untuk menggunakan produk yang diformulasikan khusus untuk kulit sensitif yang mengandung bahan/kandungan tertentu, dan bukan sembarang produk kecantikan, yang bisa dipakai oleh pemilik kulit wajah dengan jenis lainnya (normal/berminyak).

Kandungan dan Bahan Utama yang Harus ada pada Produk untuk Kulit Sensitif

Aloe Vera 

Salah satu manfaat dari aloe vera yakni bisa melembabkan sekaligus menghidrasi kulit sensitif. Tak hanya itu saja, aloe vera juga berfungsi untuk mengatasi kulit wajah sensitif yang tengah mengalami radang seperti munculnya kemerahan pada kulit serta kulit wajah yang terasa panas serta gatal. Di sisi lain, aloe vera juga memiliki sifat anti bakteri yang berguna untuk menyembuhkan luka, termasuk luka pada kulit wajah berupa ruam sebagai indikasi awal kulit sensitif.

Niacinamide

Kandungan lainnya yang harus ada pada produk untuk kulit sensitif yakni niacinamide. Fungsi dari niacinamide yakni mampu mengeluarkan ceramide secara alami pada kelenjar sebasea, yang bisa mencegah ruam pada kulit sensitif. Meskipun demikian, disarankan agar Anda tidak menggunakan produk kecantikan dengan kandungan niacinamide lebih dari 6% agar tidak terhindar dari iritasi kulit yang berlebihan. 

Vitamin C

Tak hanya pada produk perawatan wajah untuk kulit sensitif saja. Vitamin C juga wajib ada pada semua produk kecantikan untuk semua jenis kulit. Hal ini dikarenakan, vitamin C memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit, karena bisa menghambat pembentukan melanin, yang memiliki andil cukup besar dalam membuat kulit menjadi lebih gelap. Sementara pada kulit sensitif, vitamin C berfungsi untuk meredakan kemerahan pada kulit, karena memiliki sifat anti inflamasi.

Ceramide

Seperti diketahui, ceramide umumnya diproduksi tubuh manusia. Hanya saja, seiring dengan bertambahnya usia, produksi ceramide semakin berkurang. Salah satu solusi dan tips merawat kulit sensitif yakni dengan menggunakan produk perawatan kulit sensitif yang mengandung ceramide, untuk menjaga kulit lapisan terluar (skin barrier) agar tetap sehat.

Squalane

Umumnya, squalane diproduksi pada kelenjar sebasea, yang bersifat asam lemak. Fungsinya tak lain adalah untuk menjaga lapisan kulit terluar (skin barrier) agar tetap sehat, selain dengan menggunakan ceramide. 

Dengan skin barrier yang sehat, diharapkan kulit wajah akan terhindar dari iritasi yang umumnya terjadi pada kulit sensitif. Sementara, agar produk squalane bisa terjaga, disarankan agar Anda bisa menggunakan produk aman untuk kulit sensitif yang mengandung squalane.

Hyaluronic Acid

Fungsi utama dari hyaluronic acid yakni untuk menghidrasi kulit. Dengan fungsinya tersebut, hyaluronic acid seringkali dijadikan salah satu bahan utama pada sejumlah produk perawatan kulit wajah. Termasuk diantaranya pada produk untuk kulit sensitif.

Centella Asiatica

Di Indonesia, Centella Asiatica lebih dikenal dengan nama daun pegagan. Salah satu manfaat dari tumbuhan trofis ini yakni untuk mengatasi radang pada kulit. Dengan demikian, tak salah kiranya jika Centella Asiatica bisa dijadikan bahan utama pada produk perawatan untuk kulit sensitif, karena memang bisa mengatasi kulit wajah yang meradang sebagai tanda-tanda umum yang muncul pada kulit sensitif.

Sejumlah kandungan-kandungan tersebut ada pada produk-produk Lumecolors yang diproduksi khusus untuk kulit sensitif. Anda bisa membeli produk untuk kulit sensitif Lumecolors ini dari laman Klinik Wajah.com yang telah memiliki lisensi resmi untuk memasarkan produk kecantikan dan perawatan wajah Lumecolors secara online.

Leave a response